BREBES, iNews.id - Samsat Brebes, Jawa Tengah, menawarkan program menarik bagi pemilik kendaraan yang membayar pajak kendaraannya hingga ahir tahun ini. Bayar pajak di Brebes bisa gratis mendapatkan souvenir sembako.
Program menarik ini masih berlangsung, hingga 30 Desember 2023.
Namun, ada syarat dan caranya untuk mendapatkan souvenir sembako gratis.
Syaratnya yaitu bagi wajib pajak tahunan bukan lima tahunan yang ganti plat nomor. Selain itu pembayaran yang dilakukan di Samsat malam setiap malam minggu di depan Stadion Karang Birahi untuk mendapatkan voucher sembako tersebut.
"Waktunya nggak lama lagi ya, tanggal 23 dan 30 Desember mendatang, husus bagi wajib pajak yang membayarkan di Samsat malam depan Stadion Karang Birahi Brebes. Souvenir Sembako terbatas bagi 20 wajib pajak pertama yang membayarkan pajaknya," ujar Kepala Kantor Unit Pengelolaan Pendapatan Daerah (UPPD) atau Samsat Brebes, Agung Breliantoro saat ditemui di Kantornya, Jumat (22/12/2023).
Selain itu, lanjut Agung, pihaknya juga mengajak bagi wajib pajak yang menunggak untuk memanfaatkan program pemutihan. Ada juga bebas pokok pajak kendaraan bermotor tunggakan tahun kelima dan bebas BBNKB ll dan bebas pajak proresif.
Editor : Miftahudin