124 Keluarga Korban Tanah Bergerak di Brebes Direlokasi Diatas 16 Ribu Meter Persegi

BREBES, iNews.id - Sebanyak 124 keluarga yang merupakan korban tanah bergerak di Desa Mendala, Sirampog Kabupaten Brebes rencana direlokasi diatas tanah 16 ribu meter persegi.
"Dua bidang lahan seluas 16 ribu meter persegi disiapkan untuk relokasi warga terdampak tanah gerak di Desa Sirampog, Brebes, Jawa Tengah, sudah disiapkan. Dua bidang tersebut berada di Desa Buniwah dan Manggis," kata Kepala Desa Mendala, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes Muhamad Basori, Selasa (22/04/2025).
Muhamad Basori menjelaskan, lahan bakal relokasi ini diusulkan oleh kelompok masyarakat. Lahan di Desa Buniwah dan Manggis berjarak sekitar 5 km. "Usulan lahan ini muncul dari Pokmas. Mereka yang mencari lahan sendiri," ujar Basori.
Editor : Miftahudin