get app
inews
Aa Read Next : Puluhan Anggota PPK di Brebes Diambil Sumpah dan Dilantik untuk Pilkada 2024

PMK Makin Marak, Petugas Gabungan Kabupaten Brebes Lakukan Pengawasan ke Sejumlah Peternak Sapi

Sabtu, 28 Mei 2022 | 12:46 WIB
header img
Kapolsek Kersana IPTU Suratman melakukan pengecekan dan pengawasan terhadap peternakan sapi di Desa Cigedog, Kecamatan Kersana, Kabupaten Brebes, Jum’at (27/05/2022). (Foto: Doc. Humas Polres Brebes)

BREBES, iNews.id - Guna antisipasi Penyakit Mulut Kuku (PMK) yang tengah marak, kepolisian Kersana melakukan pengecekan dan pengawasan terhadap peternakan sapi di Desa Cigedog, Kecamatan Kersana, Kabupaten Brebes, Jumat (27/05/2022).

Kapolsek Kersana, IPTU Suratman terjun langsung melakukan pendataan dan pemantauan kondisi kesehatan hewan ternak di kandang pribadi Milik Bapak Anang Sugandi. Di Desa Cigedog Kecamatan Kersana Kabupaten Brebes.

Kapolres Brebes AKBP Faisal Febrianto melalui Kapolsek Kersana IPTU Suratman mengatakan, kegiatan yang dilakukan ini merupakan upaya pencegahan terhadap penyebaran virus penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak di wilayah Kecamatan Kersana.

“Dari pengecekan dan pendataan yang dilakukan ada sebanyak 17 ekor sapi yang sudah divaksin oleh Dinas Peternakan Kabupaten Brebes pada tanggal 18 Mei 2022 sehingga dinyatakan bebas dari penyakit PMK ,” ujar Kapolsek Kersana.

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut