Petugas pun bergerak menuju lokasi penemuan mayat untuk mengevakuasi korban dengan jarak tempuh 4 kilometer dari perkampungan warga. Posisi sungai berada di tengah hutan.
"Korban langsung dievakuasi dan dibawa ke RSUD Bumiayu untuk pemeriksaan visum luar oleh pihak medis RSUD dan Unit Identifikasi Polres Brebes," Ungkap Kapolsek.
Adapun hasil pemeriksaan medis dari RSUD Bumiayu, tidak ditemukan adanya tanda tanda kekerasan; korban diduga jatuh terpeleset dan terbawa arus sungai.
Kondisi tubuh korban sudah lebam mayat, dengan kondisi mata sudah hilang. Wajah sudah menjadi tengkorak, perut pecah dan isi perut keluar dan sudah ada belatungnya.
"Korban diduga sudah meninggal lebih dari 10 hari. Korban diperkirakan berumur 50 tahun. Kulit ari bagian jari tangan sudah lepas, sehingga tidak bisa terbaca oleh mesin sidik jari," pungkasnya.
Editor : Miftahudin