Gegara Lalai Saat Masak Nasi Pakai Tungku Kayu, Rumah Warga Kalimati Brebes Dilalap si Jago Merah

Petra Akbar
Petugas Damkar saat memadamkan api. Foto: Istimewa

BREBES, iNews.id - Lalai saat memasak nasi menggunakan tungku kayu, sebuah bangunan dapur rumah di Desa Kalimati, rt 02 rw 02 Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes ludes di lalap si jago merah, minggu (29/10/2023) sore.

Kepala Pos Damkar Sugiarto saat dikonfirmasi megatakan, peristiwa berawal saat pemilik rumah Musrinah sedang memasak nasi menggunakan tungku kayu. Korban kemudian meninggalkan rumah.

"Tak berselang lama saat pemilik rumah pergi, api tiba tiba merambat ke bagian rumah," ujarnya.

Korban yang mengetahui rumahnya terbakar sontak meminta tolong kepada warga sekitar.

"Namun sejumlah warga yang mencoba memadamkan api dengan alat seadanya gagal dan meminta bantuan ke Pos Damkar Brebes," terangnya.

Beruntung, lanjut Sugiarto, api kemudian bisa dipadamkan usai petugas pemadam kebakaran datang kelokasi kejadian kejadian.

"Api bisa kami padamkan dengan 1 unit armada pemadam dan 1 truk tangki cadangan, meski dengan keterbatasan alat yang ada," ungkapnya.

Sugiarto mengungkap, jika pihaknya selama ini mendapati kendala saat memadamkan api seperti armada sudah tidak layak, selang yang tidak berfungsi dengan baik, HT rusak, APD tidak memadai.

"Sejumlah kendala dihadapi anggota saat berada dilapangan lantaran banyak yang sudah tidak layak untuk memadamkan api," terangnya.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network