Rusmini Sumringah Bisa Nikmati Air Bersih, Perumda Tirta Baribis Brebes beri Fasilitas Gratis

Petra Akbar
Rusmini Sumringah Bisa Nikmati Air Bersih, Perumda Tirta Baribis Brebes beri Fasilitas Gratis. Foto: Petra Akbar

BREBES, iNews.id - Rusmini (45), bersama ketiga anaknya yang tinggal di rumah sempit di kawasan kumuh yang berada di pusat Kota Brebes ahirnya bisa menikmati air bersih tanpa mengangsu di sumur tetangganya lagi.Sebelumnya, ia harus mengangsu di sumur milik tetangganya untuk bisa menikmati air bersih.

Bahkan, Pj Bupati Brebes memerintahkan dinas terkait dan Camat Brebes untuk langsung meninjau langsung lokasi rumah Rusmini, Kamis (14/9) lalu yang kondisinya memprihatinkan dan butuh bantuan. 

Selain tidak mempunyai fasilitas air bersih, Rusmini bersama tiga anaknya dan dua keponakan tinggal di rumah tidak layak huni di RT 03 RW 01 Kelurahan Pasarbatang Kecamatan Brebes dan tanpa listrik.

"Alhamdullilah untuk pemasangan instalasi PDAM di rumah ibu Rusmini sudah terpasang. Mudah-mudahan bisa dimanfaatkan untuk keperluan kebutihan air bersih sehari-hari," kata Direktur Perumda Tirta Baribis Kabupaten Brebes Agus Isyono, Selasa (26/9/2023).

Selain pemasangan instalasi PDAM secara gratis, kediaman keluarga Rusmini juga telah dilakukan rehab rumah tidak layak huni yang difasilitasi Pemkab Brebes. 

Bahkan, Ibu Rusmini juga menerima bantuan berupa satu tandon air dari teman-teman MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Brebes melalui ketua RW setempat. 

Agus mengungkapkan, peran Perumda Tirta Baribis memberikan pelayanan kepada masyarakat akan terus di tingkatkan.  

Apalagi, kata dia, disaat musim kemarau seperti saat ini, layanan pengantaran air bersih ini juga bisa didapatkan kapan saja masyarakat membutuhkan, baik pagi, siang, ataupun malam hari.

"Setiap hari, mobil tangki kami beroperasi untuk menyalurkan air bersih ini kepada masyarakat yang membutuhkan droping air bersih," pungkasnya.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network