Tolong! Rumah Nenek Kakak Beradik di Brebes ini Roboh, Shintiya Ulurkan Bantuan

Petra Akbar
Kades Tegongan Susin bersama pengusaha wanita muda Shintya saat meninjau rumah roboh. Foto: Istimewa

BREBES, iNews.id - Sungguh malang nasib kaka beradik yang sudah lansia di Desa Tegongan, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Brebes ini, pasalnya Sotiyah (67) dan Sarinah (65) kini harus tinggal dirumah yang sebagian temboknya roboh. Bahkan, hampir keseluruhan bagian rumah lapuk termakan usia.

Disuatu petang, mereka dibuat kaget saat rumahnya tiba-tiba ambruk. Kakak beradik lansia itu tiba tiba mendengar suara gemuruh di rumahnya. Saat itu mereka tengah duduk di teras rumah. 

"Robohnya habis Magrib. Alhamdulillah saat itu saya dan kakak saya sedang berada di luar rumah. Awalnya ada suara gemuruh terus langsung brak," kata Sarinah, Minggu (28/5/2023).

Sarinah menuturkan, peristiwa itu terjadi pada Jumat petang (26/5/2023) pekan lalu. Kedua lansia ini mendiami rumahnya yang sudah lapuk di RT 02 RW 02 Desa Tegongan Kecamatan Tanjung. 

Saat itu, warga setempat langsung membantu membersihkan rumah yang ditinggali kedua lansia itu. Kondisi rumah itu kini ditopang dengan sejumlah bambu agar tidak kembali roboh yang lebih parah. Sementara di kedua kamar rumah itu masih berserakan puing-puing rumah. Sotiyah dan Sarinah pun terpaksa tidur di emperan rumah. 

Sarinah bercerita, jika dirinya hanya tinggal berdua dengan kakaknya. Keduanya sudah tidak bersuami. Sementara anak-anaknya telah berumah tangga dan tinggal di rumah kontrakan.

"Sebelum roboh, tembok samping rumahnya sudah ditopang sejumlah bambu panjang. Sedangkan setelah roboh, topangan bambu ditambah agar atap rumahnya tidak ikut roboh," ucapnya.

Editor : Miftahudin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network