Dekatkan Pelayanan, Satlantas Brebes Hadirkan Bus SIM Keliling

Petra Akbar
Warga saat mengantri pembuatan SIM. Foto: Dok Satlantas Brebes

BREBES, iNews.id - Guna meningkatkan pelayanan pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) ke masyarakat, Satlantas Polres Brebes menghadirkan bus SIM Keliling.

Nantinya, bus SIM keliling akan mempermudah masyarakat yang akan melakukan perpanjangan masa berlaku SIM A dan SIM C.

Meski begitu, saat ini Satlantas Polres Brebes belum mengeluarkan jadwal resmi untuk pelayanan bus SIM keliling. Pasalnya bus yang baru beroprasi kurang dari sebulan tersebut masih dalam tahap uji sinyal di sejumlah wilayah.

Kasatlantas Polres Brebes AKP Rahandi Gusti Pradana melalui Kanit Regident Ipda Dwita Pratama mengatakan, bus SIM ini nantinya akan beroprasi di wilayah yang jauh dari Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas) induk.

"Bus layanan SIM keliling memang nantinya akan beroprasi di wilayah yang jauh dari Satpas Induk, oleh karena itu saat ini meskipun kami sudah melayani masyarakat namun masih dalam uji cona sinyal," ujarnya, saat dikonfirmsi, Rabu (31/01/2024).

Sejumlah wilayah, lanjut Dwita, saat ini dalam tahap uji coba sinyal seperti di Bantarkawung, Bumiayu, Ketanggungan, Banjarharjo dan Kemarin di Desa Sitanggal Kecamatan Larangan.

"Uji sinyal mengingat sismtem berbasis internet, karena ter sentral di Pusat. Jadi nantinya jika sudah bisa dipetakan wilayah mana yang sinyal nya bagus makan akan kami buatkan jadwal SIM Keliling yang rutin," ungkapnya.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network