BREBES, iNewsBrebes.id - Disinggug soal tahun politik 2024, Nusron Wahid yang merupakan pengurus PBNU menilai, jika Warga NU pasti punya refrensi sendiri. Hal itu diungkapkan saat dirinya mengahadiri pelantikan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Brebes masa khidmah 2022-2027 di Alun alun Kabupaten Brebes, Sabtu (07/01/2023).
Nusron Wahid mengatakan, pihaknya berharap kepada pengurus PCNU Brebes yang baru dilantik agar lebih meningkatkan hidmatnya dalam rangka melayani warga Brebes terhusus warga NU di Brebes.
"Hidmat dibidang pendidikan, dibidang agama, dibidang kesehatan, dibidang ekonomi, dan yang lainnya terutama juga dibidang pengkaderan lebih hidmat. Karena tantangan kedepan jauh lebih berat dari tantangan sebelumnya," ujarnya yang juga Polutikus partai Golkar.
Kedepan, kata Nusron, Pengurus PCNU Brebes akan lebih menemui tantangan, terlebih tekanan ekonomi , tantangan perubahan teknologi juga perlu harus diantisipasi dan direspon dengan baik oleh pengurus NU Cabang Brebes.
Terkait menjelang tahun politik 2024, sikap PBNU menghadapi tahun politik sepenuhnya menyerahkan kepada warga NU, karena NU bukan partai politik maka pilihan politiknya pilihlah sesuai dengan hati nuraninya masing masing.
"Termasuk Pilpres, sesuai dengan hati nurani masing masing. Saya yakin warga Nahdlatul Ulama pasti punya refrensi dan kedekatan tersendiri dengan tokoh yang diyakini akan membawa kemaslahatan dan kemampuan warga NU," tandasnya.
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait