Komplotan Pelaku Curanmor Lintas Provinsi Beraksi, Satu Bonyok Dimassa Warga

Petra Akbar
Pelaku curanmor bonyok usai di Massa warga. Foto: Petra Akbar

BREBES, iNews.id - 2 dari 4 komplotan pelaku pencurian kendaraan bermotor berhasil ditangkap warga setelah melakukan aksinya di wilayah Kecamatan Bantarkawung Brebes, Jumat (3/3/2023). Bahkan, salah satu dari mereka Bonyok di Massa Warga.

Informasi yang berhasil dihimpun, komplotan pelaku curanmor tersebut pertamakali melakukan aksinya di Kecamatan Salem, kemudian melakukan aksi pencurian di Desa Legok Kecamatan Bantarkawung. Nahas, setelah melakukan aksinya mereka akhirnya tertangkap warga setelah dihadang warga di Desa Terlaya, Kecamatan Bantarkawung.

Nekatnya, saat dikejar warga salah seorang pelaku mengeluarkan pistol yang diacungkan keatas sambil menggunakan sepeda motor hasil curiannya untuk menakut-nakuti warga. Setelah tertangkap warga, pelaku yang bonyok kemudian di amankan polisi ke Mapolsek Bantarkawung.

Kepala Puskesmas Buaran Bantarkawung , Cipto Sudrajat yang menjadi korban pencurian mengatakan, bahwa sepeda motor yang dicuri adalah motor dinasnya yang saat itu ditinggal dirumahnya di Salem.

"Saya saat itu sedang Salat Jumat. Pas balik sepeda motornya sudah hilang dicuri," katanya, Jumat (31/03/23) .

Senentara korban lainnya Khaerudin seorang teknisi tower TVRI, yang sepeda motor trail Honda CRF nya di curi mengungkap, awalnya motornya ditinggal di depan warung di Desa Legok, dikarenakan dirinya tengah menjalankan Salat Jumat di sebuah Masjid.

"Saat pulang dari masjid, sepeda motor saya sudah tidak ada. Saya nelfon saudara saya di Desa Terlaya untuk mencegat di jalan," ucapnya.

Sementara Kapolsek Bantarkawung Iptu Ahmad Suudi membenarkan adanya kejadian tersebut.

Kedua pelaku yakni warga Kabupaten Indramayu Jawa Barat, mereka berinisial AI (24) dan KD (25) sempat dihajar warga sebelum akhirnya Polisi datang di TKP untuk menggelandang mereka ke Polsek Bantarkawung.

Mereka menjalankan aksinya pada saat korban tengah melukan Shalat Jumat di sebuah Masjid di Desa Legok Kecamatan Bantarkawung.

"Jajaran Unit Reskrim bersama anggota Piket Polsek Bantarkawung yang menerima laporan adanya kejadian tersebut langsung bertindak cepat untuk menggelandang para pelaku yang sempat dimassa" ujarnya, Sabtu (01/04/2023).

Selain pelaku, lajut Kapolsek, polisi juga mengamankan 2 unit Spm Honda Beat dan 1 Honda CRF sebagai barang bukti. Selain itu juga, sebuah korek api yang menyerupai senjata api. Senjata mainan tersebut juga sempat digunakan para pelaku untuk menakuti warga saat beraksi dalam aksi kejahatanya.

Dua pelaku lainya yang identitasnya sudah diketahui oleh Polisi juga dalam proses pengejaran oleh petugas.

"Pelaku dan barang bukti saat ini sudah diamankan di Polsek Bantarkawung guna proses lebih lanjut termasuk pencarian 2 pelaku lainya yang masih buron," pungkasnya.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network