8 Inspirasi Lomba 17 Agustus yang Unik dan Meriah, Bisa Dilakukan Kelompok serta Perorangan

Dede Kurniawan/ Brebes
Delapan inspirasi lomba 17 Agustus yang unik dan meriah. (Foto: Okezone)

JAKARTA, iNews.id - Delapan inspirasi lomba 17 Agustus yang unik dan meriah, bisa dilakukan kelompok serta perorangan. Berikut 10 inspirasi lomba 17 Agustus yang unik dan meriah yang biasa dilakukan oleh masyarakat Indonesia.

17 Agustus adalah moment yang ditunggu oleh seluruh masyarakat Indonesia dari Sabang sampai Maroke, selain sebagai hari kemerdekaan biasanya selalu diisi dengan kegiatan-kegiatan perlombaan. tidak hanya di Kota, perlomban ini juga dilakukan di pelosok-pelosok negeri.

dikutip dari berbagai sumber, Senin (15/8/2022) berikut 8 inspirasi lomba 17 Agustus yang unik dan meriah.

1. Menangkap Belut

Menangkap belut salah satu lomba yang tidak pernah absen dalam peringatan HUT RI, biasanya lomba ini diikuti oleh kalangan ibu-ibu dan remaja putri. Meski sederhana, ternyata lomba ini cukup sulit karena belut yang licin dan susah untuk di pegang.

2. Menangkap Bebek

Menangkap bebek juga biasanya dilakukan oleh kaum ibu-ibu dan remaja putri, dimana biasanya peserta yang mengikuti lomba ini matanya harus ditutup menggunakan kain. Dengan mata tertutup, peserta mengalami kesulitan untuk menangkap bebek yang sudah disiapkan oleh panitia.

3. Estafet Tepung atau Air

Estafet tepung atau air juga bisa menjadi inspirasi perlombaan untuk berkelompok dan dilakukan oleh semua kalangan baik pria maupun wanita. tepung atau air yang disediakan oleh panitia akan dituangkan dari satu peserta ke peserta laiinya. yang membuat meriah peserta memberikan tepung atau air tidak dari depan namun melalui bagian belakang, melewati kepada peserta.

4. Panjat Pinang

Panjat pinang juga salah satu lomba yang menjadi ikon dalam perayaan 17 Agustus. lomba ini mengajarkan kerjasama tim yang baik untuk mencapai tujuan. Pohon yang sudah di lumuri sesuatu sengaja di buat licin sehingga menulitkan peserta menggapai puncak yang sudah diisi berbagai macam hadiah yang menarik.

5. Sepakbola Daster

Sepakbola daster biasanya dilakukan oleh bapak-bapak yang mengenakan daster. Tingkah bapak-bapak yang mengenakan daster sembari membawa bola mengundang gelak tawa penonton yang melihatnya.

6. Gepuk Bantal

Gepuk bantal juga menjadi lomba yang menarik untuk dilaksanakan, pasalnya lomba ini dilaksanakan diatas genangan air atau di atas saluran air. Peserta yang biasanya remaja laki-laki atau kalangan bapak-bapak ini saling serang dengan menggunakan bantal yang duduk diatas sebatang bambu atau kayu yang sudah dilumuri oleh oli atau apapun yang membuat kayu atau bambu ini licin.

7. Joget Balon

Joget balon juga menjadi lomba yang akan menarik dilakukan. lomba ini biasanya dilakukan berpasangan, peserta diharuskan unruk bergerak atau berjoget mengikuti irama musik namun jangan sampai balon yang ada di kepala peserta jatuh.

8. Balap Karung Sambil Memakai Helm

Balap karung dengan menggunakan helm ini biasanya dilakukan oleh anak-anak. Peserta wajib menggunakan karung dan helem, kemudan untuk mencapai garis finis tidak dengan jalan atau lari namun lompat kodok.

Demikian 8 inspirasi lomba 17 Agustus yang unik dan meriah, semoga bermanfaat dan dapat menampah inspirasi lomba pada 17 Agustus.

Editor : Miftahudin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network