JAKARTA, iNews.id - Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) non subsidi jenis Pertamax Turbo, Dexlite dan Pertamina Dex serta elpiji non subsidi kembali alami kenaikan.
PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) Umum dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.
"Sebagai Informasi kepada SPBU dan Agen LPG NPSO yang menyediakan produk tersebut dibawah ini, terhitung tanggal 10 Juli 2022 pukul 00.00 WIB akan dilakukan penyesuaian harga," ujar keterangan resmi Pertamina yang dikutip pada Minggu(10/7/2022).
Adapun daftar penyesuaian harga adalah sebagai berikut:
BBM
1. Pertamax Turbo Rp. 16.200,-/liter
2. Pertamina Dex Rp. 16.500-/liter
3. Dexlite Rp. 15.000,-/liter
LPG
1. BrightGas 3 Kg Rp. 58.000,-/tabung
2. BrightGas 5.5 Kg Rp. 100.000,-/tabung
3. BrightGas/Elpiji 12 Kg Rp. 213.000,-/tabung
4. EaseGas 14 Kg Rp. 246.000,-/tabung
Editor : Miftahudin
Artikel Terkait